Kontingen DKI Rajai Cabor Sepatu Roda di PON XXI
Kontingen DKI Jakarta berhasil merajai cabang olahraga (cabor) sepatu roda pada ajang PON XXI Aceh-Sumut 2024 dengan memboyong 10 emas dan lima perak.
"Alhamdulilah memang kalau juara umum sudah pasti hari ini,"
Pelatih Tim Sepatu Roda DKI Jakarta, Faisal Norman memastikan cabor sepatu roda DKI Jakarta menjadi juara umum di PON XXI meski masih terdapat nomor yang akan dipertandingkan dalam beberapa hari ke depan.
"Alhamdulilah memang kalau juara umum sudah pasti hari ini, karena kami sudah peroleh 10 emas," kata Faisal, Minggu (15/9).
Judo Jakarta Sukses Gondol Juara Umum di PON XXIIa mengatakan, peluang perolehan emas untuk cabor sepatu roda terus bertambah dan terbuka lebar. Pihaknya optimistis bakal kembali membawa dua medali emas.
“Masih tersisa dua hari lagi. Ada freestyle yang memungkinkan menambah emas satu sampai dua emas juga. Jadi sudah mencapai target," ucapnya.
Faisal mengapresiasi anak asuhnya yang berhasil menaklukan atlet-atlet sepatu roda dari daerah lain dalam beberapa hari terakhir ini.
"Dua hari ini kita sapu bersih semua medali emas. Sesuai dengan harapan kami, sampai di hari terakhir ini kami bisa boyong 10 emas. Harapannya bisa dua emas lagi besok," katanya.
Pada pertandingan terakhir di Pantai Pelangi, Pidie, Aceh, Sabtu (14/9) kemarin, Jakarta meraih medali emas sepatu roda time trial (ITT) 10.000 meter melalui tim putri setelah menang tipis dari Yogyakarta dan Jawa Barat.
Alifia Meidia Namasta, Keysha Nadira Azizah, Naura Rahmadija Hartati, Rifa Moza Rizqia, dan Yemima Lovellya Laurentha berhasil mengharumkan nama Jakarta.
Di hari yang sama terdapat empat atlet sepatu roda DKI Jakarta tim putra juga bertanding di nomor time trial (ITT) 10.000 meter. Mereka Yonatan Lovertus Reinhartta, Ivano Grevis Putra Utomo, Syaidina Maliq Muharram dan Jurnalis Nurhakim Baharizki
Diketahui, capaian pada nomor TTT 10.000 meter ini menjadi kali kedua tim Jakarta mendapatkan semua emas dalam satu kelas pertandingan setelah sebelumnya juga menguasai emas nomor relay 3.000 meter.